Why Mega?

Selamat datang di Sekolah Mega Islamic Boarding School – Belajar dengan tak sekedar belajar


Why MIBS?

Leadership Program
Di Sekolah MIBS memungkinkan bagi para siswa untuk tidak hanya belajar tapi juga mewujudkan nilai sekolah melalui berbagai program kepemimpinan. Program latihan dasar kepemimpinan dalam berorganisasi yang efektif meningkatkan kemampuan kepemimpinan siswa untuk saling menghormati dalam menjalankan kegiatan organisasi siswa di sekolah.
Ayo Gabung!
Seni dan Budaya
Setiap individu berbakat dan membutuhkan kesempatan untuk menemukan dan menunjukkan kreativitas mereka. Kegiatan seni dan budaya adalah fitur dinamis di sekolah kami, dengan menggali keahlian mereka dalam bentuk pementasan.
Ayo Gabung
Komunikasi Orang Tua – Sekolah
Kesuksesan siswa hanya bisa dicapai dengan ikatan dan kerjasama yang kuat antara sekolah dan orangtua. Pendekatan kolaboratif dari kami dengan mengembangkan rasa nilai dan rasa memiliki, menciptakan kepercayaan dan memperkuat hubungan kokoh dengan prinsip saling menghormati. Program kunjungan wali kelas ke rumah orang tua siswa untuk melakukan dialog perihal perkembangan putra-putri mereka menjadi sarana komunikasi yang efektif bagi dua lembaga yang menentukan perkembangan anak, yaitu rumah dan sekolah.
Click Here
Career Planning
Sekolah MIBS memberikan layanan untuk seluruh siswa dalam menggapai cita-cita melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya (SMA dan universitas) dengan mendeteksi minat dan bakat mereka untuk kemudian diarahkan untuk memilih jurusan terbaik sesuai dengan kemampuan mereka. Career Planning memberikan program untuk menggapai prestasi sebanyak mungkin di SMP dan memberikan gambaran universitas sedini mungkin.
Ayo Gabung
Program Literasi
Untuk menumbuhkan minat baca dan tulis para siswa, Sekolah MIBS memiliki beberapa kegiatan yang dapat memicunya. Reading time selalu disediakan setiap hari di kelas bersama-sama dengan wali kelas masing-masing. Selain itu, kegiatan reading camp menjadi salah satu sarana untuk mewujudkan suksesnya program literasi sekolah. Di akhir semester, para siswa dan guru bersama-sama melakukan rangkaian kegiatan reading camp di tempat-tempat yang tenang dan mendukung tujuan kegiatan.
Ayo Gabung
Previous
Next

Scroll

Program Tahfiz dan Tahsin Intensif

Keunggulan program tahfiz dan tahsin kami memiliki sifat wajib bagi para siswa selama di sekolah dan asrama dengan metode yang efektif sehingga para siswa dapat mudah menghafal ayat, surat-surat di dalam Al Quran, namun yang paling penting dari sekadar menghafalkan adalah memahami serta mengamalkan setiap kandungan isi Al Quran. Kami berusaha untuk memenuhi kebutuhan tersebut dengan pendekatan pembelajaran yang dapat dilakukan oleh seluruh siswa bersama para guru profesional kami secara intensif.
DSC08733 - Swwwalin

Program Pembelajaran Bahasa Arab intensif

Bahasa Arab merupakan bahasa yang Al Quran Al Karim. Oleh karena itu, dengan mempelajari bahasa Arab, para siswa diharapkan bukan hanya menghafal Al Quran, namun dapat memahami makna kandungan isinya serta dapat mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, bahasa Arab merupakan bahasa resmi internasional yang digunakan dalam forum-forum internasional (18 Desember 1973, Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) meresmikan Bahasa Arab sebagai bahasa resmi PBB). Oleh karena itu, kebutuhan mempelajari bahasa Arab menjadi sangat penting bagi para siswa. Dalam pembelajaran bahasa Arab, kami bekerjasama dengan lembaga bahasa Arab yang memiliki reputasi internasional yaitu, lembaga pendidikan NILE dari Mesir.

Bahasa Pengantar

Bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar untuk mata pelajaran bahasa Indonesia dan ilmu-ilmu sosial. Bahasa Inggris digunakan sebagai bahasa pengantar untuk proses pembelajaran bidang sains dan matematika.
ES-20-19-MEGA-UNG (Laboratory) - Copy

STEAM Education

Model pembelajaran STEAM (Science, Technology, Engineering, Art and Mathematic) merupakan salah satu model pembelajaran abad 21 yang terkait dengan pengembangan soft skills dengan membuat satu rangkaian bidang ilmu pengetahuan (sains), teknologi, teknik, seni, dan matematika, dengan harapan siswa dapat diberikan pemahaman holistik keterkaitan bidang ilmu melalui pengalaman belajar abad 21.

 

Pembelajaran dengan pendekatan STEAM merupakan pembelajaran kontekstual, yaitu siswa akan diajak memahami fenomena yang terjadi yang dekat dengan diri dan lingkungannya. Pendekatan STEAM mendorong siswa untuk belajar mengeksplorasi semua kemampuan yang dimilikinya, dengan cara masing-masing. Pendekatan STEAM bertujuan memunculkan karya yang unik dan tidak terduga dari setiap individu atau kelompok siswa. Di samping itu, kolaborasi, kerjasama dan komunikasi akan muncul dalam proses pembelajaran karena pendekatan ini dilakukan secara berkelompok. Model pembelajaran STEAM di Mega Islamic Boarding School juga bertujuan mempersiapkan siswa untuk mengikuti ajang olimpiade project baik di tingkat nasional maupun internasional.

—Pngtree—hand drawn online learning reading_5341172